Selasa, 04 November 2014

[FOTO] Jawaban-Jawaban Ujian Paling Ngawur, Jangan Ditiru!


Keseriusan dalam mengerjakan soal-soal saat ujian sangat diperlukan agar hasilnya pun memuaskan. Namun, ada juga orang yang tidak serius saat menjawab soal ujian tersebut, mereka malah menjadikan jawabannya itu sebagai bahan lelucon.

Berikut ada beberapa foto dari jawaban ngawur soal ujian. Kelakuan seperti ini memang tak pantas ditiru, tapi beberapa jawaban berikut ini mungkin akan membuat kamu ngakak.


Sepertinya soal di atas tidak seperti soal ujian biasanya. Meskipun jawabannya sangat kocak, tapi dilihat dari fotonya, jawaban itu mendapat nilai A+.


Dalam soal di atas tampak sebuah gambar wanita dengan penjelasannya yang dianggap salah. Pertanyaan di atas menyuruh siswanya memberikan alasan kenapa Tracey salah, dan dengan entengnya, siswa tersebut menjawab "Dia adalah seorang wanita".


Kelihatannya siswa disuruh menjelaskan satu per satu dari soal yang diberikan. Dan di atas tampak sebuah gambar. Mungkin karena bingung dengan jawaban yang benar, siswa itu menjawab dengan menulis "Tidak. Ini adalah seekor gajah dalam perjalanan". Yang lebih parahnya lagi, siswa ini menambahkan gambar seekor gajah. Pantas saja kalau nilainya 0.


Masih ingat dengan sistem coret dalam beberapa soal matematika? Di atas terlihat sebuah soal yang sederhana tapi cukup membingungkan. Dengan entengnya siswa ini mencoret huruf "n" dengan huruf "n" yang satunya lagi agar sin x berubah jadi six (6). Jadi 1 x 6 sama dengan 6.


Di atas terlihat beberapa pertanyaan, dan semua jawaban nya pun sangat ngawur. Yang paling lucu adalah yang nomor 5, di mana soal itu menanyakan "Siapa Adolf Hitler?", bukannya menjelaskan siapa Adolf Hitler, malah dijawab dengan sketsa wajah Adolf Hitler dengan kumis tipisnya.


"Gambar di bawah ini bisa dijelaskan sebagai?" Jawab: "pac-man". Hmm mentang-mentang mirip 'pac-man' yah.


Soal matematika memang sangat sulit untuk dijawab bagi kebanyakan orang. Karena sudah bingung mau jawab apa, siswa ini malah menjawab dengan sebuah tabel yang digambar layaknya sebuah permainan tetris dan menuliskan "Tetris itu menyenangkan. Matematika tidak."

Terlalu bingung menjawab soal matematika, siswa ini malah menggambar tokoh Leonidas dalam film "300" dengan ekspresi wajah garangnya. Yang lebih ngawurnya lagi, ada tulisan yang mewakili perkataan gambar Leonidas itu, "Ini Membingungkan."


"Jika saya membuat kesalahan apapun dalam tes ini, mungkin gambar seekor jerapah akan meyakinkan Anda sebaliknya." Kreatif tapi tidak cerdas!


Beberapa jawaban di atas terlihat diisi dengan benar sesuai dengan yang ada pada gambar. Namun, pada bagian gambar bebek, siswa itu menjawab dengan salah pada huruf pertamanya, dimana harus 'd' sehingga menjadi 'duck', siswa ini malah mengganti awal huruf itu (d) menjadi 'f'.

(Oddee.com)

0 komentar:

Posting Komentar